SELAMAT DATANG DI SITUS BLOG HADZIHI SABILI - JEHADEMUSA

Selasa, 21 Agustus 2007

Aku Menulis Tentang Hidup...

Aku Menulis Tentang Hidup. Ternyata hidup itu indah... Ternyata hidup itu rumit... Ternyata hidup itu gemilang... Ternyata hidup itu bahagia... Ternyata hidup itu sengsara... Banyak pilihan, semuanya tergantung ikhtiar kita dan takdir dari Allah. Seluruh daya dan upaya hanyalah sebuah ikhtiar seiring dengan sunnatullah. Maka janganlah mundur sebelum berakhir dari kontes, mana tahu di akhir kontes ada kemenangan yang hakiki. Maka jangan menyesali segala keringat yang bercucur di masa lampau hanya karena secuil asap kecewa di akhir hari perjuangan, mana tahu ada sebuah jawaban atas asa yang terdahulu... Maka jangan berhenti bekerja sebelum semuanya berakhir tuntas dengan segala hasil yang bermakna.

Kenyataan hidup adalah misteri. Misteri yang menyimpan tebakan dan jawaban. Tiada seorang pun yang mampu mengungkap kecuali dengan bashirah. Ya, bashirah! Itulah mata hati yang jeli. Jeli melihat dan menyeruak ke jendela ke arah dunia luar. Itulah mata batin yang tak kenal dusta, tak kenal butiran noda. Itulah sejatinya naluri yang berpikirjelas dan logis. Pernahkan kita bertanya pada hidup. Atau sekedar bercanda tawa dengan hidup. Jika belum maka cobalah... Jangan pernah bertanya kemana kita harus berbuat dan bertanya. Tanyalah pada diri sendiri karena diri adalah penjelmaan bukti kehidupan itu sendiri.

Hidup kita adalah milik Allah maka kembalikan diri sesuai hak pemilik hidup. Kita hanya hiasan hidup, boleh dikatakan sebagai hardware semata dari hidup itu sendiri. alangkah lebih tepay bila kita paham bahwa sebenarnya kita adalah penyewa hidup. Terakhir dipesan bagi para penyewa hidup, semangatlah untuk hidup agar nyata hidup di hari esok lebih nyata indah dari kenyataan yang dahulu... Keep Spirit!

Tidak ada komentar:

8 Tulisan Populer Pekan Ini