SELAMAT DATANG DI SITUS BLOG HADZIHI SABILI - JEHADEMUSA

Senin, 25 Juni 2007

BAGAIMANA MENGHAFAL QUR'AN (2)

Rajin-rajinlah tilawah Qur'an. Buat target tilawah minimal setiap harinya...Insya Allah bacaan jadi lancar...dijamin. Setelah lancar, kita akan semakin 'kecanduan' untuk dekat-dekat dengan Al Qur'an. So, menghafal akan menjadi aktifitas idola...

Kapan Jadi Hafidzh? ketika kita ingin menghafal Qur'an maka buatlah target hafalan. Target ini dapat kita buat misal : target tahunan, bulanan, mingguan, dan harian. Motivasi yang kuat untuk menghafal sebenarnya berawal dari sini. Apabila kita menargetkan untuk menjadi hafizh pada umur 30 tahun (contohnya), tentu saja kita harus mengalokasikan sisa umur kita sebelum 30 tahun untuk menghafal qur'an.

Gunakan satu mushhaf saja. Mushhaf yang umum digunakan (setahu penulis) adalah mushaf Al Qur'an pojok. Orang juga sering menyebutnya dengan istilah Qur'an sudut. Ciri khas mushhaf ini secara cepat dapat kita amati dengan jumlah baris dan jumlah halamannya. Di dalam mushhaf ini, seluruh penulisan ayat-ayat Al Qur'an dilakukan secara proporsional. Setiap 1 juz terdiri dari satu halaman dan setiap 1 halaman terdiri dari 15 baris. Selain ciri tersebut, hampir setiap surah di dalam mushhaf mushhaf ini dimulai dari pojok atas tiap halaman (pada umumnya). Dengan ciri tersebut, mushhaf ini sangat membantu kita dalam memudahkan untuk mengingat letak-letak ayat yang akan kita hafal.

Silakan antum baca juga :

BAGAIMANA MENGHAFAL QUR'AN (PART 1)

BAGAIMANA MENGHAFAL QUR'AN (Part 3)



Tidak ada komentar:

8 Tulisan Populer Pekan Ini